[DISCLAIMER: BASED ON MY OWN EXPERIENCE]
Sekitar 94% warga Indonesia menjawab “Tidak Tahu” ketika saya menanyakan pertanyaan tersebut, sementara 3% mengaku tahu, karena pernah bepergian ke India, sisanya 2% malah balik bertanya “Apa itu India?” dan 1% lainnya mengaku masih single. Dan demi mengentaskan pendidikan bangsa, maka pada kesempatan kali ini saya akan menjabarkan mengenai cara pembelian tiket kereta di India.
Kereta, merupakan salah satu moda transportasi favorit di India, karena mampu mencapai berbagai kota di penjuru India, dan mempunyai harga yang relatif terjangkau untuk sebagian besar penduduknya, juga untuk para turis. Namun kembali ke pertanyaan di atas, walaupun mungkin 1,210,193,422 penduduk India (hasil sensus 2011) tahu cara membelinya, apakah para turis juga tahu?
I don’t think so, because I think about you.
Untuk membeli tiket kereta bagi penduduk di luar India, ada beberapa hal yang harus dimiliki, yaitu:
- Jaringan Internet
- Teman di India
- Keberuntungan
- Kartu Kredit
- Budi Pekerti yang Luhur
Berdasarkan hasil browsing dan researching saya di beberapa situs dan buku, diperoleh jawaban bahwa tiket kereta di India bisa diperoleh melalui situs Clear Trip yang memang melayani pembelian/pemesanan beberapa fasilitas liburan seperti tiket pesawat, tiket kereta api, hingga hotel di India. Menurut mereka, alasan memilih Clear Trip adalah dapat menerima pembayaran via kartu kredit yang diterbitkan bank mana saja di seluruh dunia. Namun masalahnya adalah, memangnya segampang itu membeli tiketnya?
Jawabannya, TIDAK.
Anggap saja, tiket kereta itu adalah seorang wanita yang ingin kamu nikahi, kamu adalah seorang pria yang sangat ingin mendapatkannya, dan Clear Trip adalah si mak comblang–nya. Tentunya pasti ada beberapa tahap yang harus ditempuh, bukan? bukan.
1. Perkenalan dengan Mak Comblang
Gunakan jaringan internetmu untuk membuka situs yang akan digunakan untuk membeli tiket, yaitu Clear Trip. Dan layaknya Biro Jodoh online papan atas, kamu diharuskan untuk berkenalan dengan cara membuat akun di Clear Trip terlebih dahulu. Caranya cukup mudah, yaitu tinggal registrasi dengan memasukkan email, nama, password, dan beberapa data pendukung lainnya.
2. Memilih Jenis Wanita
Setelah berkenalan dengan comblang, kamu bisa masuk ke halaman muka Clear Trip untuk memilih kriteria wanita yang diinginkan, dari kota mana ke mana, jenis klas yang dikehendaki, jumlah yang diinginkan, juga tanggal pemakaiannya.
Okay, this sounds so wrong in so many ways.
Di India, ada beberapa jenis klas kereta yang dapat dipilih yaitu mulai dari Second Class (SC) yang berjubel peminatnya, Sleeper Class (SL) yang murah, Three Tier Air Conditioned Class (3A) yang sudah ber-AC, Two Tier Air Conditioned Class (2A) yang nyaman, hingga First Class Air Conditioned (1A) yang memiliki fasilitas paling bagus. Untuk detail dan foto masing-masing kelas, kamu bisa melihatnya di sini.
3. Berkenalan dengan Orang Tuanya
Tagged: Clear Trip, India, IRCTC, Kereta Api










